Program keahlian Teknik Komputer & Jaringan (TKJ) merupakan prodi yang berada di dalam Jurusan Audio Video & Teknologi Informatika (AVTI). Prodi dengan daya tampung 2 kelas untuk setiap angkatan ini mempelajari seputar komputer dan jaringan internet (computer networking). Program keahlian TKJ ini telah mengadaptasi kurikulum pembelajaran yang ada pada industri, yaitu dengan bekerja sama dengan AXIOO. Sehingga dalam aktivitas didalam pembelajaran dikondisikan seperti halnya diindustri tersebut. Dengan adanya kerjasama dengan AXIOO, pada program keahlian TKJ membuka kelas industri yaitu Axioo Class Program dengan fasilitas dan pembelajaran dibawah pengaturan langsung dari AXIOO.